Lewati ke konten utama

Menghapus Cache Pada Aplikasi Android DealPOS

Bersihkan ruang penyimpanan cache pada aplikasi DealPOS Anda untuk mempercepat performa saat aplikasi dibuka

Ridho Alamsyah avatar
Ditulis oleh Ridho Alamsyah
Diperbarui lebih dari 2 minggu yang lalu

Cache adalah penyimpanan sementara yang digunakan oleh aplikasi untuk menyimpan data yang sering diakses. Namun, seiring waktu, data cache dapat menjadi usang atau rusak, yang dapat menyebabkan aplikasi berjalan lambat atau berperilaku tidak semestinya. Menghapus cache dapat membantu mengatasi masalah tersebut tanpa menghapus data pribadi Anda.

Jika Anda merasa aplikasi DealPOS Anda mulai melambat, terjadi error meskipun koneksi internet Anda stabil, atau aplikasi telah diperbarui tetapi masih menampilkan tampilan lama, Anda bisa mencoba menghapus cache dari aplikasi DealPOS.
Untuk menghapus cache aplikasi DealPOS versi mobile, Anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut.

Langkah 1. Buka menu pengaturan (setting) pada perangkat Android Anda

Klik Apps lalu pilih DealPOS

dealpos app

Catatan:

Menu pengaturan (setting) mungkin bisa terlihat berbeda dengan gambar tergantung perangkat yang Anda gunakan

Langkah 2. Klik Force Stop lalu klik Open Storage

Force stop app

Langkah 3. Klik tombol Clear cache dan Clear data (jika diperlukan), kemudian jalankan kembali aplikasi DealPOS Anda

Clear cache

Artikel Terkait


DealPOS adalah Aplikasi Kasir Online yang dirancang khusus untuk bisnis retail yang berkategori Fashion, Minimarket, Electronic, Fresh Food dan Toko Bangunan.

Dengan DealPOS, kamu dapat mengelola inventory toko online dan offline secara realtime dalam satu platform. Kamu juga bisa berjualan secara omnichannel (offline dan online), karena DealPOS terintegrasi dengan Marketplace (Shopee, Tokopedia, Tiktok Shop, Lazada) dan Webstore Instant (Shopify dan WooCommerce).

dealpos-trial-indonesia
Apakah pertanyaan Anda terjawab?