Jika Anda membuka menu Produk di DealPOS, Anda dapat mengatur apakah stok dari produk tersebut ingin ditampilkan atau tidak. Secara bawaan, halaman produk hanya akan menampilkan jumlah stok produk saat Anda mencari produk tersebut di kotak pencarian.
Untuk menampilan jumlah stok produk secara langsung dari menu Products, Anda dapat ikuti langkah-langkah di bawah ini:
Langkah 1. Buka menu Setup, pilih More Menu, lalu klik Module
Langkah 2. Buka Tab produk kemudian atur Inventory Always Rendered ke "YES"
Indeks Tabel
Config | Keterangan |
Never | Total stock tidak akan dimunculkan di menu product |
Query | Stock produk hanya akan muncul ketika user mencari product-nya di kotak pencarian yang berada di atas |
Always | Stock semua produk akan selalu ditampilkan di menu product |
Langkah 3. Buka Halaman Product untuk melihat perubahan
Jika anda mengubah pengaturannya menjadi "Always", semua produk di dalam menu Products akan menampilkan stok-nya secara otomatis
Catatan:
Untuk dapat melihat Stok pada menu produk, Anda harus memastikan bahwa Anda memiliki akses user (Inventory > View) untuk melihat Stok tersebut.
Artikel Terkait
Untuk mengatur lokasi gudang product, anda bisa membaca artikel berikut: Kelola Lokasi Penyimpanan Produk.
Jika anda memiliki kebutuhan laporan stock yang lebih detail: Pengenalan Menu Inventory.
Setelah mengaktifkan pengaturan di atas, mungkin anda akan melihat ada keterangan On-hand/Allocated Stock dan tidak mengerti perbedaannya. Artikel ini akan menjawab pertanyaan anda : Allocated Inventory (Stok yang sudah dipesan)
DealPOS adalah Aplikasi Kasir Online yang dirancang khusus untuk bisnis retail yang berkategori Fashion, Minimarket, Electronic, Fresh Food dan Toko Bangunan.
Dengan DealPOS, kamu dapat mengelola inventory toko online dan offline secara realtime dalam satu platform. Kamu juga bisa berjualan secara omnichannel (offline dan online), karena DealPOS terintegrasi dengan Marketplace (Shopee, Tokopedia, Tiktok Shop, Lazada) dan Webstore Instant (Shopify dan WooCommerce).