Ketika anda ingin memeriksa Stok Multi UOM (Unit of Measure), anda dapat melihat Total Kuantitas Unit untuk Produk Induk sehingga anda tidak perlu menghitung Satuan Produk anak satu per satu. Sistem akan menampilkan Total dari semua Satuan anak dari Induk.
Contoh:
Mie instant memiliki 2 varian (Paket dan Pcs).
1 Paket berisi 50 Pcs.
Kolom UOM akan menunjukkan 1 Paket Mie Instant = 50 (Berisi 50 Pcs) sebagai Total Mie Instant. Jadi jika anda memiliki 2 Paket Mie Instant= Total 100 Pcs. (2 Paket x 50 Pcs)
Berikut adalah langkah-langkah untuk menampilkan Total Kuantitas Unit dalam Kolom UOM:
Langkah 1. Membuat Product Multiple UOM
Pertama, anda dapat membuat produk bertipe Multiple UOM seperti yang dijelaskan pada artikel berikut ini: Multiple UOM Product Type
Langkah 2. Mengatur Info Variant Product
Buka Menu Produk dan Klik Varian Induk UOM.
Langkah 3. Klik Edit pada Variant produk tersebut
Langkah 4. Buka Tab Advanced, lalu isi nilai Content/Unit
Anda bisa mengisi kolom Content/Unit ini sebanyak 50 karena produk induk ini memiliki produk anak sebanyak 50 Pcs
Langkah 5. Buka menu Inventory Valuation dan lihat jumlah stock
Artikel Terkait
Sewaktu waktu anda mungkin ingin mengubah stok dari produk anak ke produk induk. Anda dapat cek pada artikel berikut: Konversi Inventory dari produk Anak ke produk Induk
Jika anda ingin mengetahui lebih lanjut mengenai produk bertipe Multiple UOM (Multi satuan), anda dapat lihat penjelasan pada artikel berikut: Produk dengan Multi UOM
Anda dapat mengatur unit quantity dari produk. Untuk itu anda dapat lihat artikel berikut ini: Produk dengan Unit Quantity