Untuk memulai integrasi DealPOS dengan Jurnal ID, Anda harus menyinkronkan produk. Sebelum menyinkronkan, pastikan Anda memiliki akun Jurnal ID dan telah menyelesaikan konfigurasi pengaturan umum Jurnal & pemetaan outlet.
Ada dua skenario saat menyinkronkan produk DealPOS dengan Jurnal ID :
Produk sudah ada di kedua platform (DealPOS dan Jurnal ID).
Produk sudah ada di DealPOS tetapi belum ada di Jurnal ID.
Ada satu lagi skenario, di mana produk sudah ada di Jurnal dan belum ada di DealPOS (kebalikan dari skenario kedua), tetapi sistem tidak mendukung sinkronisasi dengan skenario seperti ini. Anda harus mengunggah produk di DealPOS terlebih dahulu dan kemudian menyinkronkannya dengan cara skenario pertama.
Baca artikel di bawah ini untuk melakukan sinkronisasi produk!
I. Produk Ada di DealPOS dan Jurnal ID
Jika produk Anda sudah tersedia di kedua DealPOS dan Jurnal ID tetapi belum disinkronkan, Anda dapat mengikuti langkah-langkah di bawah ini.
Langkah 1. Samakan Kode / SKU Produk
Samakan kode variasi produk pada DealPOS dengan kode produk pada Jurnal ID.
Langkah 2. Masuk ke DealPOS x Jurnal
Masukkan domain toko, lalu masuk ke aplikasi DealPOS x Jurnal dengan akun yang sama ketika masuk ke DealPOS.
Langkah 3. Ke Menu Products, lalu Klik Scan
Catatan :
Pastikan kode antara DealPOS dan Jurnal ID serupa dan tidak memiliki spasi tambahan atau tambahan karakter lainnya.
Langkah 4. Ke Tab Scan Notification (Opsional)
Lihat status produk yang telah discan untuk memastikan bahwa proses pemindaian telah selesai.
II. Produk Ada di DealPOS & Belum Ada di Jurnal ID
Jika produk Anda sudah ada di DealPOS, tetapi belum ada di Jurnal ID, Anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut.
Langkah 1. Masuk ke DealPOS x Jurnal
Masukkan domain toko, lalu masuk ke aplikasi DealPOS x Jurnal dengan akun yang sama ketika masuk ke DealPOS.
Langkah 2. Ke Menu Products (Not In Jurnal), lalu Klik Scan
Sebelum melakukan Scan, pastikan produk Anda di DealPOS sudah diberi kode varian. Karena daftar hanya akan menampilkan produk yang belum ada di Jurnal dan sudah diberi kode varian.
Jika Anda memiliki banyak produk, Anda dapat menerapkan filter sebelum melakukan Scan. Semakin banyak produk yang Anda miliki, semakin tinggi kemungkinan Scan akan timeout atau scan tidak sempurna.
Jenis Filter | Deskripsi |
Choose Category | Filter produk berdasarkan kategori produk pada DealPOS |
Choose Release Date Range | Filter produk berdasarkan tanggal produk dibuat pada DealPOS |
Variant Name | Filter produk berdasarkan nama varian produk pada DealPOS |
Variant Code | Filter produk berdasarkan kode varian produk pada DealPOS |
Langkah 3. Unggah Produk ke Jurnal ID
Centang produk yang ingin Anda unggah ke Jurnal ID, lalu klik tombol Upload. Daftar hanya akan menampilkan produk yang belum disinkronkan dan telah diberi kode varian.
Pesan menampilkan "7 not sync of 338 SKU(s)", yang berarti ada 338 produk yang belum disinkronkan, dan dari 338 produk tersebut hanya 7 produk yang memiliki kode varian.
Jadi, pastikan produk yang ingin Anda sinkronkan sudah memiliki kode varian/SKU, agar produk dapat muncul di daftar.
Notes :
Jika produk belum ada di Jurnal tetapi sudah ada di DealPOS, dan saat Scan masih belum muncul di tab "SKU Not In Jurnal", coba Scan produk dari tab "SKU In Jurnal" terlebih dahulu, kemudian Scan lagi di tab "SKU Not In Jurnal".
Jika gagal mengunggah produk dari SKU Not In Jurnal (setelah Scan), pastikan untuk memeriksa arsip produk di Jurnal. Produk mungkin sudah ada di Jurnal, tetapi statusnya diarsipkan. Produk yang diarsipkan akan dibaca sebagai "SKU Not In Jurnal".
Pastikan juga bahwa tidak ada nama produk yang identik/sama. Dalam sistem Jurnal, produk dengan nama yang sama, bahkan jika memiliki kode yang berbeda, tidak diizinkan untuk diunggah.
Langkah 4. Cek Produk Pada Jurnal ID
Setelah produk berhasil diunggah, cek produk pada Jurnal ID.
Catatan :
Produk yang memiliki lebih dari 1 varian di DealPOS (misalnya ada 3 varian) akan diunggah ke Jurnal sebagai tiga produk terpisah. Hal ini dikarenakan sistem Jurnal tidak mendukung sistem produk dengan multi-varian.
[Tutorial Video] Add New Customer & Supplier
Artikel Terkait
Cara mengirimkan data transaksi DealPOS ke Jurnal ID secara manual bisa dicek di artikel berikut Mengirim Data Transaksi Secara Manual ke Jurnal ID
Hal yang harus dilakukan pengguna Integrasi DealPOS x Jurnal ID ketika mengganti nama Outlet pada DealPOS bisa dicek di artikel berikut Memperbaharui Nama Outlet Pada DealPOS x Jurnal
Cara menyalin produk DealPOS ke Jurnal ID menggunakan fitur ekspor dan impor melalui CSV bisa dicek di artikel berikut Salin Produk DealPOS ke Jurnal