Aplikasi DealPOS Mobile umumnya digunakan untuk kegiatan bazaar atau ketika Anda ingin menggunakan DealPOS dalam bentuk yang lebih ringkas (hanya untuk transaksi penjualan). Selain praktis karena tidak memerlukan perangkat besar, tampilannya juga lebih sederhana dan user-friendly.
Pada aplikasi ini, Anda dapat memilih dua mode tampilan penjualan: portrait dan landscape. Mode Landscape biasanya digunakan pada perangkat mobile dengan layar yang lebih besar (seperti Tablet).
Untuk mempelajari lebih lanjut tentang penggunaan DealPOS App dalam mode Landscape, Anda dapat melihat panduan berikut:
I. Membuat Transaksi Penjualan
Langkah 1. Masuk ke Akun DealPOS Anda
Pertama, unduh aplikasi DealPOS Mobile dan pasang di ponsel Anda. Setelah itu, masuk ke akun DealPOS Anda untuk mulai menggunakan aplikasi dan melakukan transaksi.
Masukkan nama link DealPOS Anda, lalu tentukan domain-nya.
Masukkan username dan password Anda.
Langkah 2. Masuk ke Menu Sell lalu Pilih Landscape Mode
Pada mode Sell Landscape, terdapat tiga cara untuk melakukan penjualan:
Quick Key
Search Product dari Nama atau Kode
Search Product dari Scan Barcode
Langkah 3. Tambahkan Produk ke Keranjang
Setelah menambahkan produk ke keranjang, Anda dapat melanjutkan ke tahap berikutnya yaitu proses pembayaran.
Langkah 4. Pembayaran
Sebelum menyelesaikan pembayaran, pilih terlebih dahulu metode pembayaran yang ingin digunakan. Setelah itu, klik tombol “Pay” untuk menyelesaikan transaksi.
Setelah transaksi berhasil, Anda akan menerima nota/invoice transaksi.
Anda dapat memilih jenis pembayaran seperti:
Tunai (Cash)
Kartu debit/kredit
E-Money
Jika pembayaran menggunakan E-Money, Anda dapat melakukan scan barcode seperti contoh berikut.
Transaksi telah berhasil.
II. Properti Transaksi
1. Assign Customer dan Sales Person
Catatan:
Untuk membuat pelanggan baru, Anda dapat mengklik ikon pada bagian Assign Customer.
2. Diskon dan Pajak
Anda dapat menambahkan diskon dan pajak melalui menu ini.
Artikel Terkait
Anda juga dapat menggunakan Tablet Android sebagai mesin kasir. Selengkapnya dapat dibaca di artikel berikut: Menggunakan Tablet Android sebagai Point of Sale
Jika Anda mengalami kendala koneksi internet di toko, Anda dapat menggunakan Offline Mode. Detailnya dapat dibaca di artikel berikut: Fitur Offline Mode di Mobile Apps
Jika Anda menggunakan printer bluetooth dan ingin tahu cara menghubungkannya, Anda dapat membaca artikel berikut: Pairing Printer Bluetooth dari Perangkat Android Anda
DealPOS adalah Aplikasi Kasir Online yang dirancang khusus untuk bisnis retail yang berkategori Fashion, Minimarket, Electronic, Fresh Food dan Toko Bangunan.
Dengan DealPOS, kamu dapat mengelola inventory toko online dan offline secara realtime dalam satu platform. Kamu juga bisa berjualan secara omnichannel (offline dan online), karena DealPOS terintegrasi dengan Marketplace (Shopee, Tokopedia, Tiktok Shop, Lazada) dan Webstore Instant (Shopify dan WooCommerce).















